Rabu, 18 Agustus 2010

Sony VAIO Untuk Kebanyakan Orang

Suka atau tidak kita terhadap suatu barang adalah suatu proses yang latar belakangnya lebih rumit dari yang biasa kita sadari. Reviewer saat ini mempunyai sebuah Sony Handycam, sebuah Sony Cybershot, sebuah Sony WEGA TV, sebuah Sony DVD player dan sebuah Sony Ericsson phone, jadi nama Sony sudah sangat familiar dan sudah bertahun tahun merasakan kepuasan dan ketidak puasan Sony. Bisa dikatakan ketidak puasannya sampai saat ini terbatas pada kerusakan kamera digital Cybershot beberapa tahun lalu ( diservice dan masih digunakan untuk mengambil semua foto foto notebook VAIO diartikel ini ). Belum ada notebook Sony dalam peralatan reviewer. Ini karena, tidak seperti video - kamera digital - TV, saingan Sony di notebook jauh lebih banyak dengan spesifikasi prosessor, graphics, dan layar yang kurang lebih sama. Sony kualitas finishingnya bagus, desainnya menarik dimata, spesifikasi layar umumnya lebih tinggi, tapi semua itu belum menyakinkan reviewer untuk mengeluarkan biaya lebih tinggi 20 - 30% untuk mendapatkan sebuah Sony VAIO. Kebutuhan spesifikasi notebook yang sederhana dari reviewer juga menyebabkan harga Sony tidak sesuai alokasi budget.
Ketika ada notebook Sony yang diberi harga Rp. 7 jt dan 9jt-an sudah termasuk dedicated graphics NVIDIA, dengan semangat kami menyambutnya. Artinya beda harga Sony ini "hanya" sekitar Rp. 1jt ( 10%-15% ) dari notebook spesifikasi sejenis. Artikel review ini adalah kelanjutan dari review software Sony VAIO dan rincian model model Sony VAIO CW.
Review singkat ini dilakukan pada model VPC-CW15FG dan dilakukan pada bulan November 2009 lalu.




Software
Yang paling menyenangkan dari Sony VAIO adalah ketika kita mencoba membuat klip klip video singkat dari contoh contoh video yang banyak sekali disediakan didalam hard disk. Tambah.info secara intuisi memilih beberapa video didalam aplikasi VAIO Movie Story, memilih latar belakang musik, jadilah sebuah video. Mudah sekali. Kelihatan bahwa Sony si pembuat video kamera sangat berkepentingan untuk membuat orang awam pemilik Sony mampu membuat video secepat dan semudah mungkin.


Keunggulan Sony VAIO CW:
* Notebook "Mainstream" yang rapih dan menarik.
* Software pengolahan foto dan videonya sangat membantu pemakai awam. Bila kita punya video cam High Definition dari Sony, softwarenya sudah cocok.
* Ada port Firewire 400 untuk koneksi ke videocam kita.

Kekurangan Sony VAIO CW:
* Hard disk yang dipasang bukan hard disk yang cepat.
* Baterai yang dipasangkan kapasitasnya biasa saja. Hanya tahan hingga 2.5 jam ( klaim Sony ).



Sumber dari : http//tambahinfo.com
to see this produvt, pleasa visit this link
Contact us :

Honesty Suzan,
YM : marketingsatu_barong, email : marketingsatu@beli-laptop.com
SMS : 087862008636
Adi Partha,
YM : adi.barong, email : adi@beli-laptop.com
SMS : 087862051454
Dewi Andayani
YM : dewi_barong, email : dewi@beli-laptop.com
SMS : 03619209526
Made Mastra
YM : barongkomputer,email : care@beli-laptop.com,
SMS : 081916397627

Tidak ada komentar:

Posting Komentar